Kombinasi antara digital dan analog: mengintegrasikan sensor IO-Link yang modern dengan cara analog
- Mengubah nilai proses IO-Link ke dalam dua sinyal analog 4...20 mA
- Ideal untuk sensor IO-Link dengan beberapa nilai proses
- Koneksikan dan operasikan: tidak diperlukan pengaturan parameter
- Tahan dari agen pembersih, ideal untuk digunakan di area higienis
- Pemasangan mudah langsung pada sensor atau di jalur koneksi
Prinsip pengoperasian
Sensor IO-Link sering memberikan beberapa nilai pengukuran pada saat yang sama, misalnya sensor konduktivitas dengan pengukuran suhu terintegrasi. Agar sensor ini dapat dihubungkan ke sistem kontrol yang sudah ada, konverter akan mengonversi dua nilai yang diukur dalam bentuk digital menjadi dua sinyal analog (4...20 mA). Dengan begitu, hardware sistem telah siap digunakan untuk digitalisasi di masa depan. Konverter dapat digunakan langsung tanpa parameterisasi. Tapi jika diperlukan, parameter dapat pula ditentukan melalui IO-Link, misalnya untuk menentukan skala nilai analog.
Higienis
Material casing khusus dan kelas perlindungan yang tinggi dengan IP 67 / IP 69K memungkinkan, misalnya, untuk penggunaan di industri makanan, meskipun dengan pembersihan bertekanan tinggi dan agen pembersih agresif.
Prinsip pengoperasian:
1 x IO-Link dikonversi menjadi 2 x output analog
Dengan konverter yang ringkas, sensor IO-Link modern yang menyediakan lebih dari satu nilai proses dapat dihubungkan ke sistem kontrol yang sudah ada yang hanya dilengkapi dengan input analog.
Beberapa nilai yang diukur melalui IO-Link
Berikut ini adalah sejumlah kecil pilihan sensor ifm yang memberi output lebih dari sekadar nilai proses melalui IO-Link.
Kombinasi antara digital dan analog: mengintegrasikan sensor IO-Link yang modern dengan cara analog
Tipe Sensor | Nilai proses melalui IO-Link |
---|---|
Sensor ketinggian LT | ketinggian, suhu |
Meteran laju aliran SD | laju aliran, suhu, tekanan |
Sensor tekanan PM15 | tekanan, suhu |
Sensor suhu TCC | 2 x suhu |
Sensor konduktivitas LDL | konduktivitas, suhu |
Sensor laser OGD | nilai jarak, reflektivitas |