- Keberlanjutan
- Ekonomi
Ekonomi - kekuatan ekonomi
Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDG)
Dalam kerangka kerja "Agenda 2030 untuk Pembangunan Berkelanjutan", Perserikatan Bangsa-Bangsa telah menguraikan dan memublikasikan sasaran keberlanjutan global - Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDG). Dengan definisi 17 sasaran utama dan sub-sasaran lanjutan serta subjek keberlanjutan yang paling penting, telah disusun kerangka kerja global untuk bertindak dengan aspirasi yang konkret di dalam pembahasan tentang keberlanjutan global yang menyatukan tiga dimensi keberlanjutan. SDG menawarkan orientasi yang bermanfaat untuk menghadapi tantangan abad ke-21, baik di tingkat internasional maupun untuk tingkat perusahaan.
ifm juga berorientasi pada Agenda 2030 untuk secara aktif berkontribusi pada upaya mencapai Sasaran Pembangunan Berkelanjutan. Secara khusus, kami telah mengidentifikasi SDG pokok yang memungkinkan kami untuk memberi dampak dan pengaruh besar melalui aktivitas (bisnis) dan komitmen kami.
Pelajari lebih lanjut tentang kegiatan keberlanjutan ifm dan SDG yang dipilih.
Tumbuh dengan sukses dengan memperhatikan aspek keamanan:
Sebagai pedoman utama bagi grup perusahaan ifm, upaya untuk mencapai stabilitas ekonomi telah tertanam dalam filosofi perusahaan dan dalam cara kerja kami dari sejak awal. Karyawan, pelanggan, dan pemasok, serta solusi yang inovatif dan keharmonisan antara alam dan teknologi merupakan subjek utama untuk pengembangan yang berkelanjutan di ifm. Stabilitas ekonomi hanya dapat dicapai melalui kombinasi yang sukses antara kekuatan ekonomi, ekologi, dan sosial.
Filosofi dan kode etik perusahaan serta struktur dan sistem tata kelola yang sudah mapan oleh karenanya memastikan manajemen dan pengendalian perusahaan yang bertanggung jawab. Jadi, singkatnya: "Tata Kelola Perusahaan yang Baik". Hal ini selalu ditekankan dan dipraktekkan oleh para Dewan Direksi dan semua eksekutif di dalam ifm group. Selain itu, struktur dan sistem terus dioptimalkan dengan dukungan audit internal dan eksternal yang berorientasi pada risiko.
Untuk memastikan hal ini untuk sekarang dan masa mendatang, dalam ifm teridentifikasi tiga Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDG) yang penting:
- Pendidikan berkualitas tinggi (SDG 4),
- Pekerjaan yang layak dan pertumbuhan ekonomi (SDG 8)
- dan Langkah-langkah untuk perlindungan iklim (SDG 13).
Karena dengan kerangka kerja inilah kami dapat memberi dampak terbesar melalui aktivitas (bisnis) dan komitmen kami. Pada saat yang sama, kami melihat SDG yang disebutkan di atas sebagai faktor keberhasilan untuk bisnis berkelanjutan kami.
Pendidikan berkualitas tinggi
ifm melatih kaum muda dengan tujuan menawarkan mereka pekerjaan yang aman, menarik, dan menantang yang merupakan prinsip perusahaan ifm.
Di ifm, kami melihat karyawan kami sebagai faktor keberhasilan utama dalam pengembangan perusahaan kami secara berkelanjutan. Itulah sebabnya, kami menawarkan kepada mereka berbagai pelatihan dan pengembangan yang menarik dan diterima dengan penuh antusiasme. Sebagai bisnis keluarga generasi kedua, faktor keserasian antara kehidupan keluarga dan pekerjaan juga menjadi perhatian utama bagi kami. Itulah sebabnya ifm secara komprehensif memberi dukungan kepada orang tua yang bekerja dengan pendekatan gerakan Kerja Baru serta penawaran untuk pengasuhan anak-anak semasa masa liburan. Misalnya, ifm juga bekerja sama dengan pusat pengasuhan anak.
Untuk menjangkau kaum muda dan membuat mereka tertarik pada kami dan teknologi kami lebih awal, tersedia beberapa tempat pelatihan dan riset, serta peluang untuk magang atau bekerja sebagai siswa yang bekerja. Kerja sama yang sukses dengan sekolah-sekolah dan universitas semakin menegaskan upaya dan kesuksesan jangka panjang ifm.
Pekerjaan yang layak...
Dalam beberapa tahun terakhir, faktor-faktor seperti pekerjaan yang aman dan penciptaan nilai yang berkelanjutan semakin mendapatkan relevansi dan perhatian yang luas.
Pengakuan Piagam PBB tentang Hak Asasi Manusia serta kepatuhan terhadap Kode Etik kami pada dasarnya berkontribusi untuk memastikan pekerjaan yang layak, baik itu di dalam perusahaan maupun dengan mitra bisnis kami. Sebagai bagian dari hal ini, ifm telah beberapa kali memperoleh sertifikasi dalam audit etika SMETA (Sedex Members Ethical Trade Audit) selama beberapa tahun berturut-turut.
Pada dasarnya, nilai sosial dan nilai lain yang terkait dengan keberlanjutan merupakan bagian dari matriks manajemen strategis kami. Sebagai kerangka kerja menyeluruh dalam bertindak, hal ini dimaksudkan untuk menjadi orientasi yang seragam dan berkelanjutan dalam grup perusahaan ifm. Selain itu, semua karyawan serta pihak eksternal dapat menggunakan sistem pelaporan pelanggaran untuk melaporkan kemungkinan pelanggaran secara anonim yang kemudian akan ditangani secara rahasia.
... dan pertumbuhan ekonomi
Di samping pengambilan risiko secara bertanggung jawab, proses perencanaan yang sudah mapan dan keamanan (perusahaan) yang komprehensif berperan penting dalam pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan. Selain indikator keuangan bulanan, risiko yang muncul serta peluang juga diidentifikasi, dievaluasi, dan langkah-langkah yang dihasilkan akan diterapkan. Dengan demikian, tugas dan tantangan yang ada tidak hanya bisa berhasil ditangani dengan baik, tetapi terutama keberhasilan perusahaan jangka panjang juga dapat dipastikan.
Pertumbuhan ekonomi ifm yang berkelanjutan dan luas dapat direpresentasikan dari berbagai indikator.
Langkah-langkah untuk perlindungan iklim
ifm mendorong dan mendukung keputusan yang sadar terhadap aspek ekologi.
Melalui penggunaan produk kami, kami bertekad untuk meningkatkan efisiensi energi dan penggunaan sumber daya secara keseluruhan. Dengan mendeklarasikan netralitas karbon dalam operasi bisnis kami sebelum tahun 2030 dan strategi iklim yang terkait, kami sebagai grup perusahaan turut aktif dalam memerangi perubahan iklim. Di antaranya, projek-projek diimplementasikan dalam seluruh aktivitas bisnis dapat agar memberikan kontribusi yang signifikan untuk hari esok yang berkelanjutan. Contohnya di antaranya adalah peralihan ke 100% listrik ramah lingkungan (2020), kerja sama dengan mitra regional seperti südmail (layanan pengiriman surat netral karbon) dan upaya optimalisasi terkait pengemasan secara berkelanjutan. Selain itu, kami menerapkan protokol perjalanan dan pertemuan yang disesuaikan dengan situasi pandemi Corona serta saluran komunikasi yang berubah - pertemuan online versus tatap muka - sebagai peluang untuk mengupayakan penghematan CO2 jangka panjang di bidang perjalanan dan perjalanan bisnis. Akuisisi mobil hybrid pertama dan peningkatan proses transportasi internal juga turut berkontribusi pada hal ini. Untuk mencapai sasaran kami yang terkait dengan lingkungan, kami mengandalkan sistem manajemen lingkungan yang disertifikasi sesuai EMAS/ISO 14001.
IFM sudah mengidentifikasi tiga Sasaran Pembangunan Berkelanjutan, dan ini berkaitan erat dengan sasaran keberlanjutan global lainnya dari PBB. Ini termasuk:
Manajemen kesehatan dan keselamatan kerja:
Keselamatan di tempat kerja, memastikan kondisi kerja yang layak, dan memberikan promosi kesehatan adalah hal yang biasa bagi ifm dan berkontribusi pada lingkungan kerja yang menyenangkan.
Air bersih dan fasilitas sanitasi:
Konsumsi air per unit yang diproduksi berkurang 25% dari tahun 2013 hingga 2022 (Jerman, lokasi Danau Konstanz)
Teknologi hemat energi:
Produk dan solusi ifm berkontribusi pada efisiensi energi dan konservasi sumber daya.
Industri, inovasi, dan infrastruktur:
ifm mengembangkan solusi inovatif dengan biaya pengeluaran yang sesuai dalam riset dan pengembangan.
Produk ifm yang berkelanjutan:
Produk kami yang hemat sumber daya, ramah lingkungan, dan hemat energi, menawarkan kualitas dan daya tahan yang tinggi. Penggunaan produk ifm mendukung kegiatan keberlanjutan di semua sektor industri.
Perdamaian, keadilan, dan institusi yang kuat:
Pada prinsipnya, ifm tidak akan mengembangkan, memproduksi atau menjual produk yang secara langsung melayani tujuan militer.