• Produk
  • Industri
  • IIoT & Solusi
  • layanan
  • Perusahaan

acs Attendorn – Transparansi maksimal selama proses pengepresan

Teknik mesin
Peralatan mesin
Industri 4.0
Platform IIoT moneo
Application report

Bagaimana pengembangan dan produksi seri dapat diuntungkan dengan pemantauan langkah dalam software “ifm SmartStamp”

Automotive Center Südwestfalen di Attendorn, Jerman telah mengembangkan proses produksi yang efisien, berkelanjutan, dan canggih selama lebih dari satu dekade sebagai fasilitas riset dan penyedia layanan bagi industri pemasok dan OEM. Software pemantauan pres “ifm SmartStamp” dari ifm sebagai spesialis otomatisasi digunakan pada mesin pres servo.

Automotive Center Südwestfalen (acs) bertujuan untuk mendukung pelanggannya dengan keahlian pengembangan yang terpadu, untuk memanfaatkan sinergi serta meringankan beban finansial dan waktu dari setiap perusahaan. acs menyediakan kapasitas yang komprehensif dalam berbagai bidang seperti pengembangan virtual, teknologi penyambungan, teknologi plastik, teknologi pembentukan, dan pengujian komponen.

Berbagai macam pembentukan secara berurutan dan cepat

“Untuk teknologi pembentukan, kami dapat menggunakan mesin pres servo kami yang berkekuatan 1.000 ton untuk melaksanakan semua uji pembentukan yang relevan bagi sektor otomotif, dan juga pengembangan proses, pembuatan prototipe, dan produksi seri kecil,” ucap Jan Böcking, yang memimpin departemen teknologi pembentukan di acs. “Selain pembentukan dengan metode dingin dan panas untuk baja dan aluminium, kami juga dapat membentuk komposit fiber. Keuntungan dari teknologi servo adalah fleksibilitasnya yang tinggi yang mendukung kami dalam proses pembentukan. Berkat teknologi ini, kami dapat menjalankan proses pembentukan menggunakan kontrol gaya atau perpindahan. Dengan demikian, kami dapat menyesuaikan profil kecepatan secara presisi sesuai dengan proses pembentukan yang digunakan.”

Analisis yang presisi untuk pengembangan yang efisien

Untuk semakin meningkatkan akurasi hasil dan mendapatkan informasi yang lebih baik terkait peningkatan gaya dalam pengujian, pada tahun 2023, perusahaan ini melengkapi mesin pres servo milik mereka dengan sensor tambahan dan software “ifm SmartStamp”. “Di acs, kami biasanya tidak melakukan produksi seri kecuali untuk pembuatan prototipe dengan beberapa langkah. Untuk memajukan pengembangan komponen dan proses pembentukan secara efisien, komponen yang diuji dan proses pengepresan itu sendiri akan dievaluasi setelah setiap langkah,” kata Böcking. “Sebelumnya, kami tidak memiliki sensor dan software yang dapat memberikan gambaran yang komprehensif agar kami dapat menganalisis dan mengevaluasi setiap langkah secara presisi. Kini, software pemantauan pres dari ifm memungkinkan kami untuk melakukan hal tersebut.”

Upaya integrasi minimal, ROI tinggi

Dengan “ifm SmartStamp”, spesialis otomatisasi ifm menawarkan software yang dapat mendeteksi kemiringan, eksentrisitas, dan momen kemiringan yang dihasilkan pada pres pembentukan dalam hitungan milidetik. Operator pabrik akan segera diperingatkan apabila mesin pres bergerak di luar rentang target. “Jika pemukul terlalu miring, pengarah mesin pres akan menerima beban berlebihan dan mengalami kerusakan jangka panjang,” kata Christoph Schneider, Vice President Product Management Applications tim spesialis otomatisasi ifm. “Kerusakan pada bantalan atau roda gigi dan keretakan, misalnya pada kepala mesin pres, juga dapat terjadi. Karena alasan desain atau ketidaksejajaran akibat penggantian alat, mesin pres bisa menerima beban yang tidak tepat di tengah, sehingga meningkatkan torsi kemiringan. Dengan ifm SmartStamp, kesalahan beban seperti ini dan juga konsekuensinya yang mahal dapat dicegah dengan upaya minimal. Untuk menggunakan software ini secara efektif, hanya perlu melengkapi empat buah sensor posisi dengan presisi tinggi pada keempat kaki mesin pres untuk mendeteksi kemiringan.”

Data dari sensor yang sudah ada juga akan disertakan dalam perhitungan

Data dari sensor gaya yang biasanya sudah terpasang, serta informasi nomor alat dan kecepatan langkah yang dapat dibaca melalui sistem kontrol juga disertakan di dalam software ini. “Di software ifm SmartStamp, semua data dan nilai ini diproses menjadi informasi yang jelas dan berarti. Ini berarti operator mesin dapat melihat selama siklus langkah pertama apakah, misalnya, alat ini sudah terpasang dengan tepat atau apakah perlu dilakukan penyesuaian," ujar Schneider.

Analisis yang presisi, langkah demi langkah

acs juga memanfaatkan pemantauan presisi ini untuk setiap langkah, sebagaimana dijelaskan oleh Böcking: “Data yang tepat dapat membantu kami untuk menganalisis secara presisi proses pengepresan yang aktual, serta karakteristik material dan alat dalam uji prototipe. Hal ini memungkinkan kami untuk membuat perubahan setelah setiap langkah dan langsung memahami dampaknya terhadap alat dan benda kerja. Kami juga dapat menggunakan ulang data yang terekam dalam simulasi virtual yang bisa semakin mendekatkan proses nyata dengan simulasi yang didukung IT.”

Tangkapan layar dari software ifm SmartStamp

Kurva gaya selama proses pengepresan dapat dilacak secara presisi di software ifm SmartStamp. Software ini dapat diintegrasikan secara mudah dan tanpa kesulitan dengan platform moneo IIoT dari ifm.

Integrasi yang sempurna ke dalam platform moneo IIoT

Analisis data menjadi lebih mudah dengan platform moneo IIoT dari ifm yang bisa diintegrasikan langsung dengan ifm SmartStamp. “Kelebihan dari moneo adalah bahwa kami dapat mengakses data proses dan data status mesin pres dari setiap tempat kerja,” ucap Jan Böcking. “Fungsi alarm di moneo memungkinkan kami untuk bertindak secara real-time jika batas yang ditentukan telah terlampaui, dan menghentikan mesin pres ketika kondisi darurat. Oleh karenanya, kami dapat secara efektif mencegah kerusakan serius pada mesin pres dan peralatan.”

Sebelas modul untuk ikhtisar digital lengkap mesin pres

Selain software untuk menganalisis proses pengepresan yang aktual, ifm menawarkan sepuluh modul software tambahan yang dapat diintegrasikan dengan mudah mulus ke dalam platform moneo IIoT milik perusahaan. “Kami menawarkan modul untuk memantau hidrolik, udara kompresi, dan sirkuit pelumas,” ujar Christoph Schneider. Penggerak utamanya – baik penggerak servo, hidrolik, maupun konvensional – juga dapat dipantau dengan modul software. “Pengguna dapat mengintegrasikan sensor yang sudah ada ke dalam software untuk menghasilkan data; atau, kami juga menawarkan solusi hardware dan software lengkap yang sesuai. Hal ini memungkinkan operator mesin pres memantau dengan mudah semua komponen sistem yang terlibat secara langsung maupun tidak langsung dalam proses pengepresan melalui ikhtisar lengkap yang tersentralisasi dan bermakna, serta mengevaluasinya secara independen atau otomatis dengan alat AI kami,” kata Christoph Schneider.

Kami menawarkan modul untuk memantau hidrolik, udara kompresi, dan sirkuit pelumas

Christoph Schneider Vice President Product Management Applications di ifm

acs berencana menciptakan representasi digital

Automotive Center Südwestfalen juga berencana menciptakan peta digital lengkap dari mesin pres, sebagaimana ditekankan oleh Jan Böcking: “Sasaran kami adalah untuk lebih dan lebih lagi memanfaatkan digitalisasi serta memetakan representasi digital yang terkait dengan proses. Dengan software SmartStamp, kami telah mengambil langkah pertama dalam merekam kinematika mesin pres dan gaya tekan secara presisi. Ke depannya, kami ingin merekam semua variabel terkait dengan proses secara real-time, dan menggunakannya untuk memvalidasi proses serta memberikan representasi digital untuk setiap produk dari sejak awal pengembangan, sehingga kami dapat menentukan batasan pembentukan dan keberlanjutan komponen yang dibentuk dengan lebih presisi dan menggunakan lebih sedikit bahan baku. Kami mengharapkan ada banyak manfaat yang bisa didapat dari sini oleh kami dan oleh pelanggan kami – baik dalam hal kecepatan pengembangan maupun dalam menghemat sumber daya.”

Kelebihan dari moneo adalah bahwa kami dapat mengakses data proses dan data status mesin pres dari setiap tempat kerja. Oleh karenanya, kami dapat secara efektif mencegah kerusakan serius pada mesin pres dan peralatan.

Jan Böcking Head of Forming Technology di acs Attendorn

Tentang acs Attendorn

Automotive Center Südwestfalen (acs) di Attendorn adalah sebuah platform untuk riset dan pengembangan. Tujuan dari perusahaan ini adalah kolaborasi bersama dalam pengerjaan projek untuk menggabungkan kapasitas pengembangan, baik di sisi proses maupun di sisi pengembangan komponen.

Kelebihan dari moneo adalah bahwa kami dapat mengakses data proses dan data status mesin pres dari setiap tempat kerja. Oleh karenanya, kami dapat secara efektif mencegah kerusakan serius pada mesin pres dan peralatan.

Jan Böcking Head of Forming Technology di acs Attendorn

Tentang acs Attendorn

Automotive Center Südwestfalen (acs) di Attendorn adalah sebuah platform untuk riset dan pengembangan. Tujuan dari perusahaan ini adalah kolaborasi bersama dalam pengerjaan projek untuk menggabungkan kapasitas pengembangan, baik di sisi proses maupun di sisi pengembangan komponen.

Kesimpulan

Software ifm SmartStamp memungkinkan Automotive Center Südwestfalen untuk menganalisis proses pengepresan secara lebih presisi. Hasilnya, pusat kompetensi ini telah mengambil langkah yang signifikan untuk mencapai sasarannya, yaitu semakin meningkatkan efisiensi proses pembentukan untuk riset material dan pengembangan produk. Software ini juga menjadi blok pembangun yang penting dalam upaya menciptakan representasi digital.

Download laporan aplikasi (PDF)
Punya kisah sukses terkait penggunaan produk ifm?

Pernah mengimplementasikan aplikasi menarik dengan hardware atau software dari ifm? Bagaimana sensor kami dapat membantu mengoptimalkan pengoperasian proses Anda? Beri tahu kami! Dengan senang hati kami akan mempresentasikan solusi Anda dan membagikan pengetahuan Anda ke banyak orang, dan tentunya tanpa dikenakan biaya apa pun.

Kisah sukses terbaru

Laporan aplikasi, studi kasus dan laporan video yang inspiratif dari semua industry, menunjukan bagaimana pelanggan kami berhasil menghemat biaya dengan solusi dari ifm. Disaat yang bersamaan, fungsionalitas dan efisiensi mesin dapat berulangkali ditingkatkan.