- Sensor 3D Pintar O3M - Ikhtisar
- Teknologi
Sensor 3D Pintar O3M - Teknologi
Teknologi time-of-flight PMD
Teknologi time-of-flight PMD (Photonic Mixing Device) memastikan pendeteksian area dan objek hanya dengan sekali pengambilan gambar dalam tiga dimensi dan tanpa ada gambar gerakan yang buram. Area disinari oleh cahaya inframerah yang dimodulasi dan tidak kasat mata, dan cahaya yang dipantulkan mengenai sensor PMD.
Sistem pengukuran dengan kinerja tinggi
Berkat teknologi PMD yang telah dipatenkan, pengulangan yang tinggi dapat dibuat pada data yang terukur, bahkan pada bahan dengan reflektivitas yang berbeda. Sistem pengukuran multi-fase bahkan dapat mendeteksi gangguan yang disebabkan oleh debu atau kabut.
Algoritma canggih
Dengan algoritma yang canggih dari sektor otomotif dan frame rate hingga 50 frame/detik, sensor ini memungkinkan penghitungan informasi 3D dengan cepat dan andal. Berkat cahaya inframerah yang dimodulasi secara khusus, tingkat pendeteksian yang tinggi bisa diberikan secara kontinu, bahkan pada bahan reflektif dengan intensitas yang berbeda. Semuanya dengan waktu respons minimum hanya 40 mdtk.
Diagnostik terintegrasi
Interface seperti CAN dengan J1939 atau CANopen dan Fast Ethernet diintegrasikan sebagai standar. Fungsi diagnostik mandiri dari sensor ke unit pencahayaan sistem IR secara terus-menerus memantau status sistem.